3 Penyebab Keriput di Tangan dan Cara Mengatasinya
04 April 2022 - by Nadira Maurizka
|
Bulan Ramadhan sudah tiba, artinya lebaran pun sebentar lagi datang. Kamu mungkin tidak sabar untuk bertemu dengan keluarga terdekat serta kerabat, saling bermaaf-maafan dan berjabat tangan. Pastinya kamu gak mau dong kalau momen lebaran jadi terganggu karena tampilan tangan kamu yang keriput saat bersalaman? Nah, bagaimana sih cara mengatasi kulit keriput? Simak artikel ini ya!
Keriput merupakan suatu kondisi di mana kulit kamu mulai kendur dan membentuk lipatan pada kulit. Keriput bisa menjadi salah satu tanda penuaan. Faktor-faktor berikut ini mungkin menjadi penyebab tangan keriput;
Keriput juga menjadi salah satu bentuk dari penuaan. Ketika kamu bertambah usia, produksi kolagen yang menurun bisa membuat kulit kamu lebih tipis. Sehingga produksi minyak menurun dan menyebabkan kulit menjadi kering. Kulit yang kering bisa membuat tampilan tangan keriput semakin terlihat.
Akibat dari menurunnya produksi kolagen, membuat jaringan lemak pada kulit menjadi kendur. Hal ini selain dipengaruhi oleh faktor usia, hilangnya elastisitas kulitmu bisa juga dipengaruhi oleh garis keturunan, perubahan hormon, dan bahkan kebiasaan merokok.
Baca Juga: Centella Asiatica Bisa Cegah Stretch Mark? Simak di sini!
Biasanya orang-orang lebih khawatir pada kesehatan kulit wajah ketimbang bagian kulit lainnya. Padahal penggunaan sunscreen pada area tubuh lainnya adalah hal yang krusial. Terutama telapak tangan dan kaki yang sering terpapar sinar matahari
Tidak perlu khawatir, setiap permasalahan kulit selalu ada solusinya. Ada beberapa cara untuk menghilangkan keriput pada tanganmu. Apabila kamu baru saja menemui tanda-tanda garis halus pada kulit, kamu masih bisa mencegah pembentukan keriput pada tanganmu dengan rutin menggunakan lotion pelembab yang bisa meningkatkan elastisitas kulit kamu. Gunakan kombinasi kandungan skincare seperti peptide, hyaluronic acid, dan antioksidan seperti retinol untuk hasil yang maksimal. Penggunaan sunscreen juga menjadi tidak terkecuali mengingat penyebab kulit keriput adalah penuaan dini yang diakibatkan oleh paparan sinar UVA dan UVB.
Jika keriput tanganmu sudah sangat terlihat dan cukup parah, kamu dapat mempertimbangkan untuk melakukan perawatan di klinik agar kondisi keriput kamu dapat diatasi oleh dokter ahli. Berikut adalah rekomendasi treatment yang bisa kamu coba untuk menghilangkan keriput;
Tindakan ini merupakan bentuk perawatan untuk meremajakan kulit, menjaga elastisitas dan memudarkan keriput dengan cara menginjeksikan zat yang berisi nutrisi untuk kulit. Kandungan skin booster biasanya memuat hyaluronic acid, antioksidan, asam amino, vitamin c, dan juga mineral berupa zinc & copper. Tentu saja dosis yang digunakan dalam skin booster ini lebih rendah daripada kandungan di filler.
Baca Juga: Amankah Kandungan Dalam Perawatan Skin Booster?
Treatment laser yang satu ini dilakukan dengan cara menembakkan laser dengan tenaga tinggi untuk masuk ke dalam lapisan kulit tanpa merusak permukaan kulit terluar. Treatment ini cocok kamu yang mulai menyadari tanda-tanda penuaan di usia muda seperti kerutan, flek hitam hingga kulit kusam. Laser Q-Switched Nd:YAG mampu mendorong produksi kolagen dalam kulit yang bisa menghilangkan keriput. Laser Q-Switched Nd:YAG ini juga bisa dilakukan di area tangan untuk menghilangkan keriput.
Jadi itu dia penyebab tangan keriput dan cara menghilangkannya. Perlu diketahui bahwa perawatan seperti apapun tidak bisa sepenuhnya menghilangkan keriput yang sudah parah. Harus diimbangi dengan merubah pola hidup sehat agar kulit kamu tetap kencang dan elastis.
Jika kamu punya pertanyaan seputar kulit keriput , silakan tanya langsung dengan dokter disini ya!
Other Articles
|