Brand
Ultra V
by. Raesindy Dzufriana
Last updated 03-January-2023
Cost Rp2.000.000-Rp6.000.000
Recov. Time Minimal downtime
Type Non-Surgical
Description
Concern
ASK DOCTOR
Review
Before After
Video
Clinic
Doctor
Ultra V

Apa itu UltraV?

 

Ultra V adalah merek tanam benang asal Korea Selatan, yang bertujuan meremajakan, meregenerasi, dan memperbaiki struktur wajah, dengan cara memasukkan benang kedalam kulit dengan jarum yang sangat halus untuk mengangkat jaringan dan otot pada titik wajah tertentu. Ultra-V® Lift hadir pada tahun 2012 dan dapat memperbaiki masalah kerutan vertikal dan horizontal di dahi, alis yang kendur, pipi yang turun, lipatan nasolabial (hidung ke mulut) dan marionette (sudut mulut ke dagu), garis rahang dan leher yang kendur, serta lipatan dan kerutan di dahi, dagu.

Eksistensi UltraV sebagai benang kecantikan telah memenuhi berbagai kebutuhan wajah kamu mulai dari bagian pipi, dahi, leher, hidung, kelopak mata, peningkatan area yang kendur pada wajah bagian atas dan bawah. Berikut beberapa produk Ultra V yang hadir di Indonesia, yaitu:

 

  • Ultra V Hiko PCL
  • Utra V Hiko Mono
  • Ultra V Hiko Canulla
  • Ultra V Ez Cannula 360°
  • Ultra V Double Twist
  • Ultra V Super Tornado
  • Ultra V Tornado Thread
  • Ultra V Octo Twist
  • Ultra V PDO Threads
  • Ultra V PLCL Threads

 

Produk yang dihadirkan oleh UltraV cukup lengkap mulai dari kebutuhan dan panjang benang yang beragam disesuaikan dengan kebutuhan wajah kamu. Biasanya dalam satu pack terdiri dari 5 - 25 helai benang yang dapat digunakan oleh pria dan wanita.

 

UltraV-thread-types.jpg

Ultra V Tread Types

(http://www.ultrav.co.kr/en/product/product_02.php

 

 

 

Baca Juga: Viral! Hati-hati dengan Bahaya Sulam Bedak BB Glow

Apa Manfaat Ultra V?

Ultra V memiliki manfaat sama seperti benang lainnya, kandungan pembentuk benang terbentuk dari 3 bahan seperti PDO, PCL dan PLLA sehingga ketahanan produk dapat diseuaikan dengan keinginan kamu. Seperti yang sudah dijelaskan di atas UltraV dapat diaplikasikan pada seluruh bagian wajah dengan fungsi lebih jelasnya seperti:

 

  • Mengangkat bagian hidung yang tidak mancung
  • Memberikan volume pada bagian tulang pipi sehingga lebih awet muda
  • Mengencangkan dan Menghaluskan kulit yang menua
  • Memperbaiki kerutan pada bagian dahi
  • Membentuk wajah supaya lebih tirus
  • Mengencangkan area leher yang terkulai
  • Meningkatkan kontur wajah untuk memberikan garis rahang yang lebih tajam
  • Melakukan perbaikan kulit wajah yang kendur
  • Merangsang sintesis kolagen

Apakah Ultra V Aman Dilakukan?

Benang Ultra V aman dilakukan karena telah mendapat sertifikat CE dan KFDA, akan tetapi keamanan perawatan hanya dapat diketahui dari dokter dan klinik yang kamu pilih sudah bersertifikat resmi atau tidak. Benang Ultra V sendiri sudah digunakan oleh 500 klinik kecantikan di Korea Selatan dan telah digunakan oleh beberapa negara juga.

 

Tindakan benang tentu aman dilakukan karena benang dapat diserap oleh kulit, perawatan ini juga bekerja secara minimal invasif sehingga tidak menimbulkan efek samping yang terlalu parah. Biasanya kulit akan kembali dalam waktu 4-12 bulan tanpa meninggalkan bekas atau struktur kulit, bahkan benang PCL biasanya terus bertahan selama 15-24 bulan dan benang PDO biasanya akan tahan 8-12 bulan.

 

UltraV.jpg

Bagaimana Prosedur Ultra V?

Sebelum kamu melakukan treatment tarik benang tentu dokter akan memberikan penyuluhan pada pasien seperti jangan mengkonsumsi obat pengencer darah, alkohol dan merokok. Perawatan tarik benang dilakukan selama 40-60 menit dan thread lift tidak disarankan untuk wanita hamil dan menyusui, sehingga kandidat yang tepat untuk perawatan ini seperti seseorang di usia 30-45 tahun dengan kondisi kult kendur yang tidak terlalu parah.

 

Perawatan ini mungkin sedikit mengalami rasa sakit, untuk lebih jelasnya berikut tahapan prosedur pemasangan benang Ultra V, yaitu:

 

1. Bersihkan wajah

Sebelum prosedur dimulai segera bersihkan wajah kamu dari debu dan riasan wajah secara menyeluruh

 

2. Gunakan krim anastesi

Untuk meredakan rasa sakit dokter akan mengoleskan krim anastesi pada area wajah yang akan dirawat, setelah itu tunggu hingga 30 menit hingga krim meresap.

 

3. Lakukan analisis wajah

Biasanya dokter akan menganalisis wajah kamu dan disesuaikan kebutuhan benang yang diinginkan. Setelah itu dokter akan menggambarkan pola benang pada wajah kamu untuk mempermudah proses injeksi.

 

4. Prosedur tanam benang

Prosedur tanam benang harus dilakukan oleh dokter yang tersertifikat, karena tanam benang harus melakukan pelatihan terlebih dahul. Setiap benang ultra V memiliki fungsi dan pola tersendiri sehingga pola benang disesuaikan dengan kebutuhan di lokasi tertentu. Satu pola wajah biasanya menggunakan 10-15 benang tergantung kebutuhan kamu.

 

5. Bersihkan wajah

Setelah prosedur selesai, dokter akan membersihkan wajah kamu kembali.

 

 

Prosedur-ultraV.jpg

Apa yang Dilakukan Setelah Treatment Ultra v?

Setelah melakukan perawatan tanam benang, kamu diperbolehkan untuk pulang oleh dokter dan melakukan kembali aktivitas sehari-hari. Mungkin setelah perawatan kamu akan merasanya nyeri dan tidak nyaman karena ada sesuatu yang mengganjal, akan tetapi benang biasanya akan menyerap dan menyesuaikan tekstur wajah kamu. Dokter juga akan meresepkan antibiotik supaya rasa nyeri setelah perawatan dan luka pada wajah cepat membaik. Biasanya prosedur penyembuhan setelah treatment ini berkisar 4-5 hari, tergantung kondisi kulit masing-masing pasien.

 

Supaya kamu tetap nyaman dan proses penyembuhan berjalan dengan baik, dokter akan memberikan penyuluhan mengenai tindakan apa yang boleh atau tidak kamu lakukan selama proses penyembuhan, seperti:

 

Do’s setelah UltraV

  • Kompres wajah dengan air dingin untuk meredakan pembengkakan
  • Perbanyak konsumsi air putih dan makanan mengandung vitamin
  • Usahakan untuk melakukan posisi hidung menghadap atas
  • Tetap jaga kebersihan wajah dengan mencucinya dan menggunakan sunscreen

 

Don’t setelah UltraV

  • Jangan menyentuh, menggaruk atau mengusap area wajah terlalu sering.
  • Jangan mengkonsumsi makanan terlalu keras.
  • Jangan mengkonsumsi alkohol ataupun merokok selama penyembuhan.
  • Jangan olahraga yang berat dan mempengaruhi otot wajah.
  • Hindari berendam atau mandi dengan air hangat.

 

Baca Juga: Deretan Artis Hollywood yang Pernah Melakukan Filler

Apa Efek Samping dari Ultra V?

Tentu setiap perawatan memiliki efek samping yang terjadi, mungkin tidak semua orang mengalami hal yang sama atau beberapa orang mungkin tidak mengalami hal serupa. Biasanya efek samping bisa diminimalisir dengan mengikuti saran dari dokter. Namun ada beberapa efek samping yang perlu kamu waspadai setelah melakukan tarik benang Ultra V, seperti:

 

  • Kemerahan
  • Pembengkakan disertai rasa nyeri
  • Kulit wajah yang dimpling
  • Infeksi
  • Alergi
  • Pendarahan
  • Benang putus atau bergeser pada wajah

 

Jika kamu mengalami kondisi yang terlalu nyeri hingga tidak wajar segera hubungi pihak dokter dan melakukan konsultasi untuk mendapatkan penaganan terkini. Perlu diperhatikan, bahwa jika benang telah terpasang maka kamu tidak bisa membatalkan atau membuat ulang bentuk wajah.

Kelebihan dan Kekurangan Ultra V?

Kelebihan UltraV

  • Tersedia dalam berbagai panjang ukuran
  • Minimum invasif sehingga perawatan pasca prosedur lebih ringan
  • Memiliki banyak produk untuk berbagai masalah
  • Tidak memiliki duri yang terlalu banyak sehingga mudah untuk perbaikan

 

Kekurangan UltraV

  • Perawatan tanam benang tidak permanen pada wajah
  • Proses penyembuhan threadlift cukup lama
  • Tidak bisa dilakukan untuk kondisi wajah yang sangat kendur


Recently Answered

Newest Question

Most Popular

Sort by



Other Articles