Bokong Rata
written by Cut Ikhvani Audina
Medical review by dr. Dartri Cahyawari, Sp.DV
Last updated 04-November-2022
Apa itu bokong rata?
Bokong rata atau yang biasa dikenal dengan istilah flat butt menjadi salah satu permasalahan yang seringkali dikeluhkan oleh wanita. Banyak dari mereka yang merasa kurang percaya diri jika memiliki tampilan bokong yang terliha rata. Genetik menjadi salah satu faktor utama di balik bentuk dan ukuran bokong seseorang. Hal ini menentukan ukuran otot bokong dan apakah kamu memiliki kecenderungan untuk menyimpan lemak di area tersebut.
Baca juga: Bagaimana Prosedur Sedot Lemak?
Apa saja penyebab bokong rata?• Duduk untuk waktu yang lama. Duduk dapat mengencangkan fleksor pinggul, membatasi aliran darah dan menggembungkan otot-otot gluteal sampai-sampai mereka seakan-akan lupa bagaimana berfungsi secara normal. Dengan duduk terlalu lama dapat melemahkan otot dan mengurangi volumenya.
• Gaya hidup yang tidak banyak gerak. Kurangnya olahraga secara umum juga berkontribusi untuk melemahkan otot bokong sehingga mengurangi volumenya. Apakah olahraga bisa membentuk bokong menjadi lebih bervolume?Jenis olahraga yang tepat dapat membantu membentuk bokong menjadi lebih bervolume sehingga tampilan bokong tidak menjadi rata. Beberapa jenis olahraga kardio membantu membuat bokong menjadi lebih besar. Selain itu, olahraga ini juga dapat meningkatkan kesehatanmu.
Kamu dapat memulainya dengan 10 menit berjalan cepat atau menaiki tangga di sela-sela lamanya waktu yang kamu habiskan untuk duduk. Lakukan olahraga ini secara rutin untuk meningkatkan volume bokongmu.
Baca juga: Apa saja manfaat suntik botulinum toxin?
Bokong terdiri dari sekelompok tiga otot yaitu gluteus maximus, gluteus medius, dan gluteus minimus. Olahraga yang berfokus pada otot bokong juga dapat membantu memberikan bentuk bokong yang lebih indah. Menurut beberapa penelitian menyebutkan bahwa beberapa aktifitas olahraga harian seperti mengangkat kaki dan mengangkat lutut, dapat membantu membangunkan dan membangun otot-otot ini.
Bagaimana cara membuat bokong menjadi lebih berisi?Terdapat beragam perawatan yang bisa kamu lakukan untuk membuat tampilan bokong menjadi lebih bervolume mulai dari perawatan bedah maupun non-bedah, diantaranya :
Emsculpt merupakan prosedur non-bedah yang dapat membentuk otot dan membakar lemak di area bokong dan di sekitar perut. Perawatan ini menggunakan stimulasi otot menggunakan listrik atau electric muscle stimulation (EMS). Metode ini dilakukan di mana otot diberi rangsangan listrik dari luar sehingga bisa berkontraksi. Dalam satu sesi perawatan selama 30 menit, dapat menghasilkan 20.000 kontraksi otot.
Fat Grafting atau cangkok lemak adalah prosedur bedah yang menggunakan lemak dari tubuhmu sendiri untuk membuat bokong menjadi lebih tinggi, bulat, dan lebih penuh tanpa implan. Selama prosedur, seorang dokter bedah akan melakukan sedot lemak untuk memanen lemak dari daerah lain — biasanya paha, punggung atau perut mereka kemudian menyuntikkan lemak ke daerah tubuh yang memerlukan tambahan volume, seperti contohnya untuk mengatasi masalah bokong rata.
Prosedur bedah ini mirip dengan operasi implan payudara. Implan ini bertujuan untuk membentuk dan memperbesar tampilan bokong. Prosedur ini dapat dikombinasikan dengan fat grafting. Setelah dilakukan fat grafting, implan silikon dimasukkan ke dalam bokong untuk memberikan penampakan hasil yang lebih natural. Implan ini biasanya menggunakan bahan silikon yang dimasukkan dengan cara membuat sayatan kecil di area bokong yang ingin diimplan.
Jika kamu masih punya pertanyaan seputar bokong rata, silakan tanya dokter disini ya! Referensi
|
Sort by
|
Other Articles
|