semua bisa
Post Date :
20 Jun 2023
skincare atau treatment untuk kulit bertekstur dan berjerawat
Category: Skincares
Topic: Centella Asiatica
halo dok, saya masih 15 tahun, tapi wajah saya bertekstur kasar dibagian T-zone dan sering muncul jerawat kecil kecil juga kemerahan, bekas jerawat juga sulit hilang skincare yang cocok atau treatment yang cocok apa ya dok
Last conversation 1 years ago
0 1
Dijawab oleh
dr. Risty Hafinah SpDV
Post Date :
20 Jun 2023

Halo, semua bisa. Terima kasih sudah bertanya di Heystetik.
Saya dr. Risty Hafinah SpDV akan membantu menjawab pertanyaan kamu.

Jerawat disebabkan produksi minyak berlebih dan terjadi sumbatan di pori2 bersama sel2 kulit mati yg lama2 terjadi peradangan bakteri P. acnes yg disebabkan banyak pencetus. Pencetus jerawat ada banyak faktor yaitu genetik/turunan, kelenjar minyak yg lebih aktif, hormon, stres psikis, tidur larut malam, skincare dan kosmetik, makanan  minuman manis, bertepung,  dan produk susu. Karena pencetus jerawat ini banyak, sehingga mudah on off hilang timbul dan perjalanan penyakitnya bisa lama. Bila keparahan jerawat kamu masih derajat ringan bisa menggunakan skincare yg ada kandungan retinol, sulfur, AHA BHA/salysilic acid, niasinamid. Gunakan pelembab dan sunscreen yg oil free dan non komedogenic. Bila sudah pakai skincare tidak juga teratasi atau keparahan jerawatnya derajat sedang-berat maka tidak bisa pakai skincare saja..perlu menggunakan krim.oles dan atau obat minum dengan resep dan pengawasan dokter, yaitu krim retinoid (tretinoin/adapalen), antibiotik oles, azaleic acid, salysilic acid, benzoil perokside. Selain itu kamu juga perlu menghindari makanan junk food, roti, mie, kue, donat, manis2, minuman kemasan, soft drink, boba, susu dan keju. Untuk tindakan sifatnya hanya terapi ajuvan atau tambahan saja misal tindakan peeling kimia, laser, suntik jerawat atau IPL. Silahkan konsultasikan ke dr. SpKK/SpDV untuk mendapat tatalaksana yang tepat. 

Terima kasih, semoga membantu.

1 years ago