Jasmine
Post Date :
09 Apr 2023
Penggunaan peeling serum
Category: Skincares
Topic: Alpha Hydroxy Acid (AHA)
Hai dok. Saya mau bertanya apakah boleh menggunakan peeling serum AHA 3% BHA 1% PHA 2% (merk somethinc) untuk usia 13 tahun?. Jika boleh, setelah memakai peeling serum apkah tidak apa apa tidak memakai hydrating serum tapi di gantikan dengan hydrating toner? Sekian terimakasih
Last conversation 1 years ago
0 1
Dijawab oleh
dr. Risty Hafinah SpDV
Post Date :
10 Apr 2023

Halo, Jasmine. Terima kasih sudah bertanya di Heystetik.
Saya dr. Risty Hafinah SpDV akan membantu menjawab pertanyaan kamu.

Pemakaian peeling serum yg ada kandungan AHA BHA PHA boleh dipakai untuk usia diatas 12 tahun ya. Home peeling yg diperbolehkan adalah yg konsentrasinya rendah yaitu AHA dibawah 10%, BHA di bawah 2%. Kandungan peeling serum diatas termasuk rendah sehingga bisa dipakai untuk peeling serum dilakukan sendiri di rumah. Tetapi untuk pemula pakainya jangan setiap hari ya, pakai malam saja dilakukan 2x seminggu dulu. Setelah pakai peeling serum dianjurkan menggunakan pelembab karena untuk meminimalkan efek samping iritasi dan kering. Pelembab yg dianjurkan adalah berbahan gel atau cream. Kalau hydrating toner sebenarnya masih kurang fungsinya untuk melembabkan. Jadi boleh saja pakai hydrating toner tetapi perlu ditambah lagi pelembab/moisturizer. Jangan lupa juga pagi siang wajib pakai sunscreen minimal SPF 30 PA ++.  Bila ada reaksi iritasi pemakaian serum peeling berupa kemerahan di kulit, perih, gatal segera hentikan dan konsultasikan ke dr. SpKK/SpDV terdekat

Terima kasih, semoga membantu.

1 years ago